Oleh : M. Abdullah Luthfi *)


Dari sekolah tingkat dasar, banyak orang yang sebenarnya sudah belajar bahasa Inggris. Namun, hal itu seringkali tidak cukup untuk membuat orang menguasai salah satu bahasa internasional itu. Bahasa Inggris pada dasarnya memang sudah menjadi bahasa internasional, dan juga bahasa yang sebenarnya sudah banyak digunakan di berbagai Negara. Kenyataannya, masih saja banyak orang yang kesulitan menggunakan bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Apalagi, jika menggunakannya dengan orang asing yang dalam berkomunikasi sudah sangat terbiasa menggunakan bahasa Inggris.
Banyak anggapan, menguasai bahasa Inggris akan membuat kebanyakan orang lebih gaul dan lebih cetar membahana bak badai katrina’, seperti ungkapan penyanyi fenomenal, Sayhrini. Untuk itu, jika anda ingin bisa dan belajar sungguh-sungguh tentang bahasa Inggris, ada baiknya simak cara-cara berikut ini.

1.  Dialog Bahasa Inggris
Conversation yang baik, akan membuat anda sangat mahir dalam menggunakan bahasa Inggris pada kehidupan sehari-hari. Bahkan, tidak ada salahnya anda harus banyak bergaul dengan bule-bule Inggris.  
2.  Perbanyak nonton film berbahasa Inggris

Usahakan jika anda menonton sebuah film, pilihlah film yang menggunakan bahasa Inggris. Itu penting, agar anda bisa lebih mudah memahami Pronunciation

 kalimat Inggris oleh para pemeran pada film tersebut.
3.  Mendengarkan lagu berbahasa Inggris
Dengan mendengarkan lagu berbahasa inggris, maka anda akan terbiasa dengan kata-kata bahasa inggris. Jika perlu, hafalkan dan ikutlah bernyanyi.
4.  Bermain game berbahasa Inggris
Game dengan tampilan bahasa Inggris mungkin dapat membantu anda dalam mempelajari bahasa Inggris. Dengan game yang bahasa pengantarnya adalah bahasa Inggris, maka anda akan dipaksa untuk memahami kalimat yang berisi petunjuk dalam penyelesaian sebuah misi game itu.
5.  Translate bahasa Inggris Google
Melalui internet, anda bisa mempelajari bahasa inggris dengan memanfaatkan laman translate google. Apalagi, kebanyakan laman yang menyediakan fasilitas itu juga sudah dilengkapi audio, untuk memudahkan belajar pengucapan.
6.  Baca kamus bahasa Inggris
Pelajarilah vocabulary atau arti kata yang terdapat dalam kamus bahasa Inggris tersebut. langkah itu, tentu saja dapat membantu anda dalam memperkaya vocab bahasa Inggris.
7.  Kursus  bahasa Inggris
Nah, ini adalah cara umum untuk mempelajari bahasa Inggris. Namun, jika tidak ada niat, cara ini bisa jadi akan membosankan. Apalagi, jika sang tutor jelek dan kurang mampu menyampaikan materi. Untuk itu, carilah tutor bahasa Inggris yang cakep dan pintar ngajarnya, agar belajar jadi betah dan cepat bisa menguasai.

Sekarang tinggal mana yang anda pilih. Ayo, go Internasional dengan modal penguasaan bahasa Inggris. Good action.

*) Praktisi Bahasa Inggris, dan pengelola Jatirogo English Education Center (JEEC), pernah belajar di Pare, Kediri.

3 komentar Blogger 3 Facebook

  1. yusuf bin khayat21 Mei 2013 pukul 23.46

    ganteng banget ni orang

    BalasHapus
  2. terus gimana caranya tuk bisa mendaftar ditempat anda

    BalasHapus
  3. Promo..Promo....Tak Patuuutt......wkwkwkwkwk

    BalasHapus

 
Majalah Al-Ittihad © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top