Ilustrasi

Siapapun itu, pasti pernah mengalami perasaan rindu. Rindu akan apapun, baik terhadap seseorang, suatu benda maupun situasi tertentu. Nah, secara psikologi (perilaku manusia), ada 7 (tujuh) fakta paling menaik tentang seseorang yang sedang memendam rasa rindu.

1. Sedih,
Hal yang paling sering dirasakan oleh seseorang yang sedang memendam rindu adalah sedih. Bahkan,    kondisi itu bisa membuat seseorang tidak bisa melakukan segala aktivitas, layaknya dalam situasi normal.
2. Tersenyum sendiri
Selain sedih, seseorang yang sedang memendam rindu terhadap seseorang atau suatu hal, tanpa sadar akan menyunggingkan senyum sendiri. Tidak jarang, senyum tersebut juga diiringi dengan perkataan yang juga dilakukan tanpa sadar, tentu mengenai seseorang atau suatu hal yang dirindukannya itu.
3. Mimpi
Sebagain ahli psikologi sependapat, bahwa mimpi merupakan bagian terkecil dari rutinitas yang sudah, sedang atau akan kita lakukan. Seringkali, lantaran perasaan rindu, rutinitas itu terbawa sampai alam bawah sadar melalui mimpi. Parahnya, beberapa diantara mimpi itu, akan datang hampir setiap saat dan berkesinambungan.
4. Menangis
Percaya atau tidak, perasaan rindu akan menstimulus jiwa seseorang menjadi lebih melankolis. Hasilnya, seseorang yang tegar sekalipun, ketika sedang dalam situasi rindu menggebu sangat mungkin meneteskan air mata.
5. Bicara ngelantur
Ketika sedang mengalami rindu, seseorang sering keceplosan mengeluarkan kata-kata yang tidak seharusnya disampaikan. Itu karena perasaan rindu akan membuat fungsi otak dan panca indera menjadi kurang stabil. Sehingga, perintah dari otak sering tidak bisa diterjemahkan secara sempurna oleh indera kita.
6. Emosional
Fakta lain bagi seseorang yang sedang rindu adalah menurunnya ratio stabilitas kejiwaannya. Kondisi itu membuat seseorang akan lebih mudah larut dalam perasaan emosi dan tidak stabil dalam bersikap atau berpikir.
7. Banyak merokok atau hilangnya nafsu makan
Fakta terakhir tentang seseorang yang sedang rindu adalah lebih banyak merokok dari biasanya. Itu berlaku bagi seseorang yang sebelumnya memang sudah memiliki kebiasaan merokok. Namun, bagi yang tidak merokok, terutama kaum Hawa, biasanya akan mengalami penurunan nafsu makan, dan akbibatnya bisa ditebak, berat badan akan  turun secara drastis.

Itu 7 (Tujuh) faka paling menarik dan sering dialami oleh seseorang yang sedang memendam rasa rindu. Silahkan buktikan pada diri anda, teman ataupun keluarga. (red)

6 komentar Blogger 6 Facebook

  1. Hehehe...apakah ini pengalaman pribadi penulis???

    BalasHapus
  2. Itu berlaku general, berdasar psikologis,,,,

    BalasHapus
  3. artikel yg bagus dg tema yg menarik....
    tapi akan lebih bagus lagi jika ditambah dg refrensi2 terpercaya, agar lebih meyakinkan para pembaca.

    sukses selalu buat majalah al ittihad :)

    by: fia

    BalasHapus
  4. Terima kasih kritikannya kakak. Khusus untuk artikel ini merupakan hasil penelaahan dari berbagai sumber. Kamki tunggu krtikan-kritikan membangun berikutnya,,,, :)

    BalasHapus
  5. Kalu kita rindukan ssorg itu? Apa sama dia rindu kita juga?

    BalasHapus

 
Majalah Al-Ittihad © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top